Tentunya, tidak ada orang yang sengaja mendesain ruang tamu di rumahnya menjadi tempat yang tidak nyaman. Namun, kesalahan tersebut bukan tidak mungkin terjadi. Sekalipun awalnya tidak langsung menyadari, setelah beberapa waktu ketidaknyamanan tersebut akan terasa. Bila Anda tidak mau hal itu terjadi, sebaiknya hindari melakukan beberapa hal di bawha ini.
1. Ruang tamu akan dipenuhi oleh furnitur, setidaknya akan diisi oleh sofa dan meja. Namun, bagaimana bila furnitur tersebut tidak bisa dipakai dengan maksimal? Hal ini jelas akan memberi rasa tidak nyaman saat berada di ruang tamu. Oleh sebab itu, belilah furnitur yang tidak hanya memiliki desain yang bagus, tetapi juga dapat digunakan dengan nyaman. Ingat, furnitur bukan untuk dipajang, melainkan untuk digunakan sepanjang waktu, jadi berhati-hatilah dalam membeli. Tes furnitur tersebut sebelum Anda memutuskan untuk membawanya ke rumah. Utamakan fungsi serta kenyamanan dan bukannya tampilan semata.
2.  Ruangan dapat terlihat menarik tidak hanya karena satu faktor. Sekalipun furnitur dalam ruang tamu bagus, tetapi bila warna ruang tidak sesuai, tampilan yang muncul justru akan mengecewakan. Bukan berarti Anda tidak boleh mencoba berbagai warna baru, tetapi akan lebih baik untuk mengetes warna yang nantinya akan diterapkan agar tidak menyesal. Selain itu, ingat pula bahwa mengecat rumah barangkali langkah yang paling murah bila dibandingkan dengan membeli furnitur. Karena itu, pilih benda yang paling mahal terlebih dahulu untuk diletakkan, seperti sofa dan furnitur lainnya lalu pilih warna ruangan.
3. Pencahayaan memiliki peranan penting dalam ruangan. Bukan hanya cahayanya, tetapi juga tampilan lampu itu sendiri. Ukuran lampu dapat memengaruhi kesan ruangan secara keseleuruhan. Misal, bila Anda ingin ruangan terkesan heavy dan plafon terlihat lebih rendah, pilihlah lampu berukuran besar. Sebaliknya, bila ruangan ingin terasa lapang hindari benda-benda berukuran besar pada plafon. Bukan berarti ruangan tidak boleh menggunakan lampu berukuran besar, tetapi berhati-hatilah.
4. Mengikuti tren memang tak salah, tetapi bagaimana jika tren tersebut tidak coock untuk ruang tamu di rumah? Terlebih bila barang yang sedang menjadi tren tersebut dibeli dalam jumlah banyak dan berharga mahal, tentunya akan menjadi sia-sia.
Bila ingin mengikuti tren, cukup beli satu atau beberapa item dan sebisa mungkin tidak terlalu mahal. Dengan begitu, Anda dapat menggantinya dengan mudah saat tren sudah berubah.
sumber : majalah asri