Beberapa waktu lalu kami dihubungi oleh seorang teman. Kebetulan ada klien nya yang ingin merenovasi salah satu aset rumahnya untuk dijual kembali.

Eksisting bangunan bergaya minimalis mediterania. Karena Beliau ingin menjual dengan harga tinggi maka kami memberikan solusi agar rumah tersebut direnovasi dengan desain arsitektur roman. Selain memang kesannya yang selalu elegan, arsitektur roman juga menonjolkan kekuatan strukur sehingga bangunan lebih terkesan kokoh. Tentu hal tersebut memiliki nilai jual yang tinggi untuk orang-orang yang memiliki cita rasa dalam bangunan.

Tak banyak perubahan dalam pengolahan denah, hanya saja kami mecoba untuk mensiasati agar masing-masing ruang lebih terkesan luas dan saling berhubungan. Untuk menambah kesan megahnya, kami mencoba untuk meninggikan plafond nya menjadi 3,5m. Lantai juga harus diganti dengan material granit. Penerangan lebih kami optimalkan dengan mere-posisi mushola ke bagian belakang dan mengubahnya menjadi taman dalam. Al hasil dapur terkesan lebih luas dan lebih menyatu dengan ruang tengah nya.

Link terkait :
arsitek kendal